Monday, March 27, 2017

PERAN KOMUNIKASI POLITIK DALAM MEWUJUDKAN INTEGRASI BANGSA

Salah satu tujuan komunikasi politik adalah mewujudkan integritas bangsa. Bangsa Indonesia adalah bangsa yang majemuk sehingga usaha integrasi bangsa sering dihadapkan pada hambatan kebhinekaan yang ada. Bagaimana peran komunikasi politik dalam mewujudkan integritas bangsa?
Komunikasi politik merupakan komunikasi yang dilakukan oleh aktor politik dalam pemerintahan atau pemegang kekuasaan dari suatu otoritas kenegaraan. Hambatan ke majemukan untuk mencapai integrasi bangsa, pada era saat ini seharusnya tidak lagi terjadi. Pemahaman atas kesatuan bangsa merupakan tujuan utama dalam berbangsa dan bernegara. Untuk mencegah hal ini, aktor politik yang menjadi wakil “suara”, perlu menyampaikan aspirasi masyarakat, tidak hanya duduk sebagai  pemangku kepentingan pribadi yang hanya mensukseskan kedudukannya dalam politik tetapi mempunyai tujuan atau misi yang baik dan bermanfaat bagi bangsa Indonesia. Meskipun demikian kebhinekaan tetap manjadi hambatan dikarenakan tiap-tiap individu dalam masyarakat memiliki persepsi yang berbeda-beda terhadap usaha integrasi bangsa. Misalnya saja perbedaan visi dan misi dari partai politik yang ada di Indonesia. Pendukung dari masing-masing partai politik tentunya memiliki pengharapan yang berbeda.

Presiden sebagai pemegang kekuasaan tertinggi negara dalam politik perlu melakukan rancangan, pengawasan dan evaluasi terhadap kinerja pemerintahannya. Letak geografis Indonesia yang terdiri dari pulau-pulau memerlukan “wakil” dari pemerintah pusat seperti Dewan Perwakilan Daerah (DPD). Pembagian kedaulatan ini hanya pada system pemerintahannya sehingga tetap menjadi satuan pemerintahan nasional (pusat).
Menurut pendapat saya, integrasi bangsa dari masyarakat Indonesia yang majemuk memerlukan pembinaan, pengawasan dan koordinasi dalam komunikasi politik. Ketentuan yang mengatur atau Undang-undang yang berlaku dapat mencegah konfllik, selain itu setiap masyarakat wajib menghormati Hak Asasi Manusia dan tertib dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

No comments:

Post a Comment